Breaking News
Loading...
Wednesday, 15 October 2014

Info Post
Resep Spaghetti Hot Ebi | Bagi anda para pecinta makanan pedas, ternyata banyak manfaat mengenai kesehatan yang bisa anda dapatkan dengan mengkonsumsi makanan pedas. Namun tidak semua makanan pedas menggunakan cara pengolahan yang benar. Akan lebih baik jika anda memasak sendiri dirumah, anda bisa mencoba resep baru Spaghetti Hot Ebi yang bisa anda buktikan kelezatannya. Perpaduan antara spaghetti dan ebi yang akan membuat nafsu makan anda bertambah. Anda juga bisa menghitung seberapa banyak cabai yang harus anda olah dengan spaghetti tersebut. Cara membuatnya dan bahan yang dibutuhkan sangat mudah didapat.  

Resep Spaghetti Hot Ebi
Bahan yang anda butuhkan untuk membuatnya, yaitu spagheti (anda bisa membelinya di supermarket yang sudah dijual didalam kemasan), ebi yang sudah dihaluskan, ebi kasar, sebutir telur, 1 sdm kecap manis, seledri, daun bawang diiris tipis, 2 siung bawang putih, 3 siung bawang merah, 1 sdm saus tomat, 1 sdt merica bubuk, sedikit jinten dan ketumbar, sawi, wortel, kentang, garam secukupnya, minyak goreng, cabai hijau sebanyak yang anda mau dan dibagi menjadi dua, sebagian diiris biasa dan sisanya dihaluskan. Jika anda suka keju, anda bisa menambahkan keju cheddar untuk taburan diatasnya.

Cara membuatnya sangat sederhana, yaitu rebus air dan tambahkan sedikit minyak, lalu masukkan spaghetinya. Tunggu sampai spagheti lunak, baru angkat dan tiriskan. Siapkan minyak yang sudah dipanaskan didalam wajan, masukkan bawang merah dan bawang putih lalu tumis keduanya sampai baunya harum. Setelah itu, masukkan ebi yang sudah dihaluskan dan cabai hijau, aduk sampai merata lalu masukkan telurnya, orak-arik sampai telurnya hancur dan tercampur dengan bumbu, masukkan sawi, wortel dan kentang yang sudah dipotong-potong, tumis sampai setengah matang, baru masukkan spaghetinya yang sudah direbus, aduk lagi sampai rata. Tambahkan garam, merica bubuk, jinten dan ketumbar, terakhir masukkan seledri, kecap manis dan saus tomat, tambahkan juga cabai yang diiris dan ebi kasar. Masak sampai matang merata dan bumbu meresap. Angkat dan hidangkan diatas piring hidangan. Taburkan keju cheddar. Siap untuk anda nikmati. Semoga bermanfaat. Terimakasih.

0 comments:

Post a Comment