Resep Kartoffelsuple | Jerman memang selalu punya keunikan tersendiri. Kebudayaan yang unik juga makanan yang khas. Banyak orang yang rela datang jauh – jauh hanya untuk mencicipi makanan Jerman. Kreasi makanan yang sangat simple mampu menggugah selera anda untuk mencicipi Kartoffelsuple. Anda tak perlu jauh – jauh untuk menikmati makanan ini, dirumah anda pun saudah bisa membuat makanan ini. Pada dasarnya semua pengolahan dan bahan – bahan yang digunakan sama saja hanya penyajiannya yang berbeda.
Anda dapat membuat resep Kartffelsuple dengan bahan seperti berikut tepung terigu 3 sdm, bawang bombay ½ kupas dan cincang kasar, kaldu ayam 750 ml, daun bawang 1 batang iris tipis – tipis, kentang 3 buah kupas kulitnya iris bulat – bulat, garam dan merica secukupnya, krim kental 150 ml, mentega tawar 50 gram. Mudah bukan bahan – bahannya. Langkah pertama yaitu siapkan penggorengan lelehkan mentega, masukkan cincangan bawang bombay tumis hingga mengeluarkan aroma. Masukkan tepung terigu 3 sdm, aduklah hingga menggumpal. Tuangkan kaldu ayam sedikit demi sedikit, aduklah hingga benar – benar tercampur dengan sempurna dan licin. Masukkan kembali daun bawang yang telah diiris – iris dan kentang yang telah dipotong bulat. Masak hingga benar – benar empuk. Setelah empuk angkat dan blender hingga halus. Siapkan panci rebus kembali, tambahkan garam, merica hitam yang bubuk serta tyhme bubuk. Aduk semuanya hingga benar – benar rata. Tuangkan krim kental sedikit demi sedikit, aduk kembali. Masak hingga mendidih. Angkat dan tiriskan di mangkok, taburi dengan pelengkap. Nah untuk pelengkap siapkan beef bacon iris tipis – tipis 100 gram oven hingga kering. Tabur diatas hidangan, sajikan selagi hangat.
Paling pas bila disajikan saat cuaca dingin, oleh masyarakat Jerman Kartoffelsuple dijadikan hidangan pada saat hari Natal karena pada saat itu turun musim dingin. Tentunya oleh masyarakat disana makanan ini dihidangkan saat turun musim dingin. Anda juga harus ingat saat mengolah makanan cuci bahan semua agar terjamin kebersihannya. Demikian tips Resep Kartoffelsuple. Selamat mencoba
0 comments:
Post a Comment